Selasa, 01 September 2009

Kursus bahasa Inggris di Afrika Selatan



Pergilah ke Afrika Selatan dan temukan sejarah yang memukau dan pemandangan yang menakjubkan dari negara Afrika ini. Kursus bahasa Inggris di Afrika Selatan akan membuat Anda bisa menikmati tata kota yang fantastis termasuk Kgalagadi Transfrontier Park dengan salah satu suaka alam yang terbesar di dunia, Pegunungan Drakensburg, dan kebun anggur dengan luas 300 mile, kampung pemancingan, peternakan dan kota kecil sepanjang Garden Route. Afrika Selatan mempunyai populasi bunga terbesar di dunia dan berbagai macam fauna, termasuk ikan lumba-lumba, ikan hiu putih, singa, gajah, macan dan lebih dari 900 jenis burung.

Bukan hanya itu saja, Afrika Selatan juga tempat yang menyenangkan untuk berbelanja, dimana sekarang menjadi pusat atraksi yang terbesar untuk turis asing. Anda juga bisa belajar bahasa Inggris sambil mengambil bagian dalam budaya Afrika Selatan kuno, seperti mendengarkan musik jazz secara langsung, blues, dan juga musik pop dan rock. Sekarang, musisi Afrika dari berbagai berbagai benua tampil di klub malam di Afrika Selatan dan musik techno rave juga telah mempunyai jenisnya sendiri di budaya lokal. Afrika Selatan juga telah menghasilkan 4 orang pemenang Nobel Peace Prize dan akan menjadi tuan rumah Football World Cup 2010.

Sekolah EF lokasinya di Cape Town, di daerah Western Cape, dimana area tersebut dikenal sebagai daerah yang terindah di dunia. Cape Town terletak di sebelah Barat Daya dari Afrika sekitar 1600 km dari Johannesburg dan mempunyai iklim Mediterranean. Dengan lokasi tersebut, sekolah mempunyai budaya Afrika yang beragam, alam dan kehidupan kota besar. Kursus bahasa Inggris di Cape Town adalah cara yang tepat untuk menikmati Afrika.
Jenis Kursus yang tersedia di Afrika Selatan

Bahasa Inggris Intensif di Afrika Selatan
EF merekomendasikan Kursus bahasa Inggris Intensif untuk siswa yang ingin belajar bahasa Inggris secepat mungkin, baik untuk alasan akademis ataupun profesional. Anda akan medapatkan 32 sesi pelajaran per minggu.


Kursus bahasa Inggris ini dirancang khusus untuk sisawa yang ingin naik satu level setiap enam minggu dan dirancang untuk siswa yang ingin mendapatkan pemahaman yang baik akan esensi disiplin bahasa Inggris melalui program menyeluruh. Kursus bahasa Inggris ini tersedia di Afrika Selatan untuk siswa dari tingkat apapun, mulai dari tingkat dasar sampai tingkat mahir. Kursus Umum termasuk 26 sesi pelajaran per minggu

Kursus Bahasa Inggris Dasar di Afrika Selatan
Kursus bahasa Inggris Dasar dengan EF akan memberikan Anda dasar bahasa Inggris dan belajar untuk berbicara bahasa Inggris sehari-hari, tetapi masih tetap memiliki waktu untuk bersantai dan mengunjungi berbagai obyek wisata. Kombinasikan liburan yang santai di Afrika Selatan dengan 20 sesi pelajaran bahasa di pagi dan sore per minggu.

Program Magang di Afrika Selatan
Program Magang di Afrika Selatan dirancang untuk Anda yang mempunyai kemampuan bahasa Inggris dengan tingkat menengah (Intermediate) sampai mahir (Advanced) dimana Anda ingin mengkombinasikan belajar Inggris dengan pengalaman kerja di perusahaan lokal. Program magang di Afrika Selatan adalah program dengan minimum 8 minggu, dan termasuk sekitar 50-100 jam magang. Dengan bekerja paruh waktu, Anda akan meningkatkan kemampuan bahasa Inggris sesuai industri pekerjaan dimana Anda bekerja, membangun jaringan pribadi, dan menggali potensi Anda sambil bekerja dengan orang lokal Inggris. Pada akhir dari program tersebut, Anda akan membuat presentasi resmi dan menerima sertifikat Internship EF.

Kursus persiapan ujian bahasa Inggris di Afrika Selatan
Australia adalah negara tujuan bagi Anda yang ingin mempersiapkan ujian bahasa Inggris, tetapi Anda juga ingin berada di daerah dengan lingkungan yang nyaman pada saat yang sama. Kursus Persiapan Ujian kami di Afrika Selatan akan memastikan Anda mendapatkan nilai yang baik pada saat hari ujian Anda. Anda bisa memilih untuk mengambil ujian Anda pada saat mengambil kursus EF, atau setelah menyelesaikan kursus Anda di negara asal Anda.

Jika anda berencana untuk mengambil ujian Cambridge ESOL (English for Speakers of Other Languages) seperti Cambridge FCE, CAE, CPE, kami menawarkan kursus persiapan ujian Cambridge di Cape Town dengan jangka waktu 9-12 minggu untuk setiap jenis ujian yang akan Anda ambil. Ujian Cambridge diselenggarakan tiga kali dalam setahun di seluruh dunia dan kursus persiapan kami diselenggarakan sesuai dengan jadwal resmi ujian tersebut.

TOEFL (Test of English as a Foreign Language) adalah ujian untuk mengukur tingkat kemampuan bahasa Inggris Anda dalam menggunakan bahasa Inggris Amerika Utara dalam bentuk akademis. Nilai ujian TOEFL digunakan sebagai salah satu persyaratan untuk bisa masuk ke lebih dari 600 college dan universitas terutama di Amerika dan Kanada. Perbesar kemungkinan Anda bisa diterima di universitas dengan mengambil kursus persiapan TOEFL di Afrika Selatan sepanjang tahun.
Akomodasi di Afrika Selatan

Kursus kami di Afrika Selatan termasuk 2 jenis tempat tinggal. Jika Anda memilih untuk tinggal dengan keluarga angkat, Anda akan menikmati pengalaman tinggal di rumah pribadi keluarga angkat Afrika Selatan. Anda akan tinggal sekamar berdua dan biaya akomodasi sudah termasuk dalam biaya kursus. Jika Anda ingin tinggal mandiri, kami merekomendasikan asrama siswa kami, dimana lokasinya hanya 5 menit jalan kaki dari sekolah. Asrama Lady Hamilton mempunyai fasilitas sekamar berdua dengan harga USD 140/mg atau sekamar sendiri USD 240/mg dengan fasilitas makan dua kali-Senin-Jumat dan hanya makan pagi di Sabtu dan Minggu. Asrama ini mempunyai fasilitas internet WiFi di lantai utama, ruang santai siswa EF yang eksklusif dilengkapi dengan TV, permainan dan perpustakaan, ditambah dengan fasilitas kolam renang dengan pelataran untuk berjemur dibawah sinar matahari.

Untuk informasi mengenai pilihan akomodasi di Cape Townsilahkan melihat halaman mengenai kota tersebut.
Harga

Harga kursus bahasa Inggris di Afrika Selatan tergantung pada jangka waktu belajar, jenis kursus dan akomodasi yang Anda pilih. Contoh, jika Anda mengambil Kursus Bahasa Inggris Umum di Cape Town dengan jangka waktu 2 minggu, harganya mulai dari USD 910 atau Kursus Bahasa Inggris Intensif dengan jangka waktu belajar yang sama mulai dari harga USD 1030 dan termasuk materi belajar ekstra setelah Anda menyelesaikan kursus Anda. Kursus Umum sudah termasuk 3 bulan akses online bimbingan belajar bahasa Inggris setelah selesai kursus dan kursus Intensif termasuk 6 bulan akses online! Semua kursus Inggris EF termasuk akomodasi di keluarga angkat, makan, kursus dan buku pelajaran.



http://www.ef.co.id/master/ils/destinations/south-africa/

1 komentar:

kursus bahasa inggris mengatakan...

wow jauh amat yah buat kursus bahasa inggris.btw sangat bermanfaat sekali nih infonya. ilmu memang harus dikejar kemanapun ia berada. :D